Kapolres, Bupati, Dandim 0821 dan Danyon 527 Resmikan Kampung Tangguh Kabupaten Lumajang


Lumajang, Kabarejember.com      -- Forkopimda Plus Kabupaten Lumajang yang terdiri dari Bupati Lumajang, Dandim 0821, Kapolres dan Danyon 527  meresmikan kampung tangguh yang diwakili oleh Desa Banjarwaru Kecamatan/Kabupaten  Lumajang sebagai Pilot Project percontohan yang dilangsungkan di Balai Desa Banjarwaru, Rabu (27/06) sekira pukul 10.00 wib

Hadir pada kegiatan ini, Bupati Lumajang H. Thoriqul Haq, M. ML, Kapolres Lumajang AKBP Adewira Negara Siregar S.I.K., M. Si. Dandim 0821 Letkol Inf. Ahmad Fauzi, SE, Danyon 527/BY Lumajang Letkol Inf. Totok Priyo Kismanto SE, Kasatpol PP Pemkab Lumajang Drs. Matali Bilogo, Para Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran Polres Lumajang, Jajaran Camat se Kab. Lumajang. Perwakilan Danramil Kodim 0821 Lumajang. Jajaran Kepala desa dan Kepala Kelurahan dari wilayah Kec. Lumajang. Kepala Desa Banjarwaru Bhabinkamtibmas, Babinsa, serta Perangkat desa, Bidan dan Perawat Desa Banjarwaru

Dalam sambutannya setelah melaksanakan peresmian kampung tangguh, Kapolres Lumajang AKBP Adewira Negara Siregar S.I.K., M. Si menyampaikan Puji syukur diawal bulan syawal ini kita diberi kesempatan untuk hadir dalam peresmian pilot project Kampung Tangguh Covid 19, dengan harapan nantinya sleuruh desa se Kab. Lumajang juga melaksanakan kegiatan yang sama sebagai upaya melawan virus Corona.

Kegiatan ini merupakan inisiasi Forkopimda Pemprov Jatim yang bertujuan untuk mencegah pandemi Covid 19 yang sampai hari ini belum ada antivirusnya dengan harapan dengan adanya Kampung Tangguh, di wilayah Jawa Timur segera terbebas dari pandemi Virus Corona,  karena kondisi saat ini angka ODP,  PDP dan Confirm masih tinggi.

Menjelang berakhirnya masa jabatan sebagai Kapolres Lumajang, AKBP Adewira mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang hadir pada acara ini. " Pada kesempatan ini saya juga mau pamit, karena saya mendapat perintah untuk pindah tugas, di waktu yang singkat ini sudah menggoreskan tinta emas di hati saya," katanya.

Dalam kegiatan peresmian kampung tangguh ini juga dilaksanakan Penyerahan BLT-DD tahap ke 2 secara simbolis oleh Bupati Lumajang,  Kapolres Lumajang, kepada 5 warga Ds. Banjarwaru.

 Dilanjutkan pengecekan sarana dan prasarana Kampung Tangguh oleh jajaran Forkopimda dan terakhir menyaksikan Simulasi pemulasaraan jenazah Covid - 19 oleh relawan Covid 19 Desa Banjarwaru yang dilakukan oleh petugas kesehatan.
Reporter : Suatman

Post a Comment

0 Comments