Polres Lumajang Sterilisasi Gereja Ratu Damai.


LUMAJANG , Merdekanews.id  Satuan Samapta Polres Lumajang, dengan unit Satwa K9, melaksanakan sterilisasi di Gereja Katolik Maria Ratu Damai, Jalan Yos Sudarso No. 42, Lumajang,  mulai pukul 16.00 WIB hingga selesai. 

Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan keamanan umat Nasrani dalam melaksanakan ibadah Paskah tahun 2025.

Kasat Samapta Polres Lumajang, AKP Sajito, S.H., M.H., memimpin langsung kegiatan sterilisasi ini. 

Personel yang terlibat antara lain AIPTU Giri Susanto, AIPDA Fajar Nur Ilhamsyah, S.H., BRIPTU Mochamad Galih Adi Prayoga, BRIPTU Iwan Wahyudi, BRIPDA Fariz Fajar Romadoni, dan BRIPDA Muhammad Dava Hervanda. 

Peralatan yang digunakan meliputi 2 metal detector, 1 mirror, senter, dan anjing pelacak bahan peledak (handak) jenis Belgian Malinois bernama Iris.

"Kami berharap, dengan adanya kegiatan sterilisasi ini, umat Nasrani dapat melaksanakan ibadah Paskah dengan khidmat dan tanpa rasa khawatir," pungkas AKP Sajito.

Area yang menjadi sasaran sterilisasi adalah seluruh area di dalam gereja yang digunakan untuk ibadah, serta halaman dan parkiran yang digunakan oleh kendaraan jemaat. 

Dari hasil sterilisasi, tidak ditemukan benda-benda mencurigakan maupun potensi ancaman handak. Kegiatan sterilisasi berjalan lancar dan kondusif, sehingga para panitia dan peserta ibadah merasa aman dan nyaman dengan kehadiran Polri.

Post a Comment

0 Comments