Lumajang, Merdekanews.id Satsamapta dan unit Satwa K9 Polres Lumajang Polda Jawa Timur melaksanakan sterilisasi di sejumlah gereja di Kabupaten Lumajang .
Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pengamanan menjelang peringatan Wafat Yesus Kristus atau perayaan Paskah tahun 2025 bagi umat Nasrani.
Adapun gereja-gereja yang menjadi sasaran sterilisasi antara lain, Gereja Bethel Tabernakel di Jl. Suwandak No.96 Lumajang, Gereja Kristus Tuhan Haleluyah Jl. Wahid Hasyim No.71 Lumajang, Gereja Pantekosta Tabernakel Jl. Dr. Soetomo No.64 Lumajang, Gereja Kristen Jawi Wetan (GKJW) Jl. Gatot Subroto Lumajang, dan Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat (GPIB) Jl. D.I. Pandjaitan.
Kasat Samapta Polres Lumajang, AKP Sajito, S.H., M.H., menjelaskan bahwa sterilisasi dilakukan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan umat Nasrani dalam melaksanakan ibadah.
"Kami dari Satsamapta Polres Lumajang bersama unit Satwa K9 melaksanakan sterilisasi di gereja-gereja untuk mengantisipasi potensi ancaman dan memastikan tidak ada benda-benda berbahaya yang dapat mengganggu jalannya ibadah," ujar AKP Sajito.
Dalam kegiatan sterilisasi ini, Polres Lumajang menerjunkan personel yang dilengkapi dengan peralatan seperti metal detector, mirror, dan senter. Selain itu, unit Satwa K9 juga dilibatkan dengan menerjunkan anjing pelacak jenis Belgian Malinois bernama Iris yang memiliki kemampuan khusus dalam mendeteksi bahan peledak.
"Sasaran sterilisasi meliputi area di dalam ruangan gereja yang digunakan untuk ibadah, serta area halaman dan parkiran yang digunakan untuk kendaraan jemaat," tambah AKP Sajito.
Berdasarkan hasil sterilisasi, AKP Sajito menyatakan bahwa tidak ditemukan benda-benda mencurigakan atau temuan menonjol yang mengarah pada potensi ancaman.
"Alhamdulillah, selama pelaksanaan sterilisasi, situasi terpantau aman dan kondusif. Kami juga menerima respon positif dari pihak gereja dan jemaat yang merasa aman dan nyaman dengan kehadiran Polri," pungkasnya.
Polres Lumajang berkomitmen untuk terus memberikan pengamanan maksimal selama rangkaian perayaan Paskah berlangsung guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi seluruh umat Kristiani.
0 Comments