Sampah di Area JFC Disapu Pakai Alat Canggih


Jember, Kabarejember.com
----Dikeriuhan perhelatan Jember Fashion Carnaval (JFC) ke-18, Minggu, 04 Agustus 2019, ada satu aktivitas yang cukup penting dalam menjaga lingkungan agar tetap bersih.

Itu terlihat di area paving di sekitar Pendapa Wahyawibawagraha dan di depan panggung VIP. Ada sebuah mesin penyapu sampah yang dioperasionalkan seorang pria.

“Ibu Bupati cukup puas dengan hasilnya, karena lebih cepat membersihkan dan bisa langsung ditampung bak sampah,” kata Yusak Nugroho.

Yusak yang menjadi manajer operasional perusahaan penyedia mesin penyapu sampah ini mengatakan, Bupati menyaksikan langsung percobaan alat yang disebut road sweeper itu di area paving atau lahan parkir Masjid Al Baitul Amien Jember.

Ia juga menjelaskan, pengunaan alat ini pertama kalinya dilakukan di Jember, karena ada permintaan untuk turut membersihkan pasca-pergelaran JFC.

Area yang bisa disapu yakni area pendopo dan depan panggung VIP JFC. “Kebetulan karena banyak lalu lintas, jadi kita hanya di sekitar pendopo dan di depan panggung VIP. Kita enggak bisa kemana-mana karena lalu lintas,” jelasnya.

Mesin pembersih yang digunakannya di Jember, lanjutnya, adalah mesin 100 persen elektrik. Mesin penyapu jalan ini sesuai dengan motto Indonesia yaitu go green. Bebas polusi dan tanpa bahan bakar serta ramah lingkungan. Tingkat kebisingannya pun rendah sekali, sekitar 63 desibel.

Road sweeper ini tersedia dalam delapan jenis dengan fungsi yang berbeda-beda. Meski demikian, fungsinya tak jauh dengan penyapu jalan manual. Hanya saja ini menggunakan mesin.

Cara kerjanya, jelas Yusak, sapu di kiri – kanan mesin untuk mengumpulkan sampah ke bagian tengah. Di tengah ada vacum yang menyedot sampah. Kemudian menampung sampah itu di bak sampah yang ada di bagian belakang.

Mesin yang berupa kendaraan ini juga dilengkapi kamera. Aada kamera depan untuk melihat sampah di depan. Sedangkan kamera belakang untuk melihat hasil penyapuan, pengontrol debu, air, dan lampu rotator.

Selain dijual, alat ini juga bisa disewa. Yusak mengatakan, perusahaannya bisa menyewakan alat ini. Perusahaanya berada di Surabaya. (Mul/Mia/hms)

Post a Comment

0 Comments