Bupati Faifa Bantu Pelaku Seni

 

Jember,Kabarejember.com 

--Yayuk yang sehari-harinya sebagai perias di salon miliknya sendiri yang buka di rumahnya sendiri, sejak pandemi covid19 ia tidak pernah ada orderan. Bahkan uang muka atau down payment yang sudah ia terima ditarik lagi oleh pelanggan karena tidak jadi ada kegiatan hajatan. 

"Ini bagaikan mimpi rasanya,dapat bantuan seperti ini," kata Yayuk Susiana yang beralamat di jalan Gajah Mada XXIII/ 200 Jember. 


 Yayuk berterimakasih kepada Bupati Faida sudah berkenan memperhatikan pekerja seni seperti dirinya.

Kamis, 13 Agustus 2020 Pemkab Jember memberikan bantuan kepada insan pekerja usaha pariwisata dan seni budaya yang terdampak pandemi covid19. Bantuan ini dia kategorikan dalam jaring pengaman sosial. Seperti diketahui bersama dana anggaran covid Kabupaten Jember dengan total 479,4 miliar dibagi menjadi tiga golongan yaitu Penanganan bidang kesehatan, pemulihan dampak ekonomi dan jaring pengaman sosial (orang miskin dan orang terdampak). Penyerahan ini dimasukan dalam Belanja Tak Terduga (BTT) 3.113 Insan Pekerja Usaha Pariwisata Dan Seni Budaya.


Dalam sambutan Bupati, "Ada 34 titik, 3 aula (PB. Sudirman, DP3AKB, aula dinas pendidikan) dan 31 kantor kecamatan". Di tiap aula dihadiri maksimal 100 orang. Tidak mudah mengumpulkan pekerja seni. BTT, bantuan tidak terencana atau bantuan tidak terduga. 

Penerima bantuan diedukasi tentang Covid19 oleh Faida, seperti data terakhir dan peta sebarannya. "Mengikuti perkembangan zona per kecamatan sangat penting bagi pekerja seni," ucap Faida. Secara umum digambarkan oleh Bupati kondisi Jember masih lebih baik dari Provinsi bahkan nasional. 

Dari data penerima, paling banyak golongan salon/rias pengantin 734 orang. 

Penerima akan diberi stiker "Jember Peduli Insan Pariwisata" tahun 2020. Nominal 600.000/bulan terhitung sejak Bulan Mei 2020 hingga covid 19 usai. Pencairan setiap triwulan danditerima langsung tidak bisa diwakilkan.


Program lanjutan, masih kata Faida, bagi insan pekerja seni dan pariwisata, selain JPS ini juga bisa menikmati pemulihan ekonomi yaitu dibantu diberikan order kegiatan. Salah satunya seperti, sound system di kecamatan dijadwal setiap hari berkeliling membantu satgas covid kecamatan mensosialisasikan Jember Bermasker. (SGM) 


Post a Comment

0 Comments