Puluhan Peserta Ikuti Ujian Perangkat Desa di Puger


Jember, kabarejember.com 

-- - Bertempat di aula pendopo kecamatan Puger, sejumlah 53 orang mengikuti ujian perangkat desa, Rabu (19/08) pagi. Peserta yang jumlahnya cukup banyak ini berasal dari wilayah kecamatan Puger untuk mengisi kekosongan beberapa jabatan di lima desa, yaitu Puger Kulon, Mojosari, Grenden, Bagon, dan Wringintelu.


Berdasarkan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, wewenang untuk mengangkat dan memberhentikan perangkat desa berada pada kepala desa, namun pelaksanaan wewenang tersebut tentunya harus sesuai dengan mekanisme yang telah diatur.


Pengangkatan dan pemberhentian perangkat desa tunduk pada ketentuan sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 83 Tahun 2015 Tentang Pengangkatan Dan Pemberhentian Perangkat Desa sebagaimana telah diubah dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 67 Tahun 2017. Hal ini demi memastikan pengangkatan dan pemberhentian perangkat desa dilakukan secara teruji dan terukur bukan atas perasaan suka dan tidak suka kepada orang tertentu.


Menurut ketua panitia, Saiful Hoji, kekosongan jabatan perangkat desa di lima desa se-kecamatan Puger tersebut berbeda-beda, yaitu  desa Bagon : Kasun, Wringintelu : Kasun, Mojosari : Kaur, Grenden : Kasun dan Kaur, Puger Kulon : Kaur dan Kasi. 


Peserta terbanyak dari desa Grenden 25 peserta, selanjutnya Puger Kulon 16 peserta, Mojosari 7 peserta, wringin 3 peserta, Bagon 2 peserta. "Total peserta 53 orang. Mengundurkan diri 1 orang dari desa Wringintelu, jadi total sisanya 52 peserta." Ucap Saiful Hoji, ketua panitia dan saat ini menjabat Sekertaris Desa Puger Kulon.


Masih menurut Hoji, materi soal yang disajikan berisi tentang wawasan kebangsaan, pemerintahan, agama, dan pengetahuan umum. Soal ujian dibuat secara dikolaborasikan dari soal yang dibuat oleh Camat Puger, Koramil, Kapolsek, UPT pendidikan, dan PPAI. "Panitia menjamin kerahasiaan soal, peserta tidak perlu khawatir."ujarnya.


"Hasil ujian akan diranking, nilai tertinggi akan menjadi pemenangnya, dan hasil diumumkan secara langsung hari ini juga."pungkas Hoji. (heri)

Post a Comment

0 Comments