PEMBANGUNAN JEMBATAN SHORT CUT TK YEH OTAN, BAJRA MULAI DI GARAP



Tabanan, Bajra merdekanews

Akses Jalan Bajra, Tabanan memang terbilang cukup rawan dan membahayakan bagi pengendara R2 mau pun R4 , selain fisik jalan yang menanjak dan menukik serta bergelombang , sepanjang jalan Bajra itu memiliki tikungan tajam . tak pelak sepanjang jalan itu sering terjadi laka lantas memakan korban jiwa . Tidak hanya itu , sering kali truck bermuatan sarat saat menanjak , acap kali mogok sehingga membuat kemacetan mengular. Itulah beberapa permasalahan yang terjadi di sepanjang jalan Bajra, Tabanan.

Untuk itulah memecah problem jalan Bajra yang kerap membuat miris, Pemerintah Pusat melalui anggaran APBN nya sebesar 59 Milyar lebih, membuat jembatan short cut Yeh Otan, Bajra. Pembangunan ini di garap oleh rekanan PT Modern Surya Jaya Dan PT Pramana Arta Raharja selaku KSO dengan Kosultan supervisi PT Tata Guna Patria, PT Gaharu Sempana ,PT Eskapindo Matra.

Menurut keterangan Kasatker PJN Wil I , Agung Sanjaya kepada awak media mengatakan bahwa proyek pembangunan short cut itu tergolong multi years dan prediksi proyek itu bakal rampung pada Agustus 2022. Jembatan itu di buat beber Agung Sanjaya untuk mempermudah akses jalan Tk Yeh Otan, Bajra, yang terlihat sangat mengkhawatirkan. “jembatan short cut itu di buat untuk mempermudah akses dan mempersingkat waktu tempuh bagi pengguna jalan “ ungkap pria asal Karangasem itu, Kamis sore 17/12/2021) Di ruang kerjanya di bilanagan Jalan A Yani Denpasar . Dia pun berharap proyek pembangunan jembatan short cut itu berjalan lancar.

Berdasarkan pengamatan media ini, bahwa saat ini proyek pembangunan short cut Tk Yeh Otan , Bajra itu tengah berlangsung . Proyek dengan nilai 59.474.469.000 itu di garap dengan waktu pelaksanaan 420 hari kalender masehi. (Anw)

Post a Comment

0 Comments