* TNI-POLRI Bersama Warga Gotong Royong Membuat Tanggul Darurat*


LUMAJANG , Merdekanews.id TNI-Polri dan Forkopimcam Lumajang bersama masyarakat bergotong royong membuat tanggul darurat yang jebol di bantaran kali asem kelurahan Rogotrunan kecamatan Lumajang kabupaten Lumajang.

Pembuatan tanggul darurat dilakukan, usai banjir lahar dingin Gunung Semeru di wilayah Lumajang tersebut hingga air mengikis tanggul.

Untuk memperlancar aktivitas tersebut, TNI-Polri bersama masyarakat melakukan upaya dengan membuat tanggul darurat, beberapa sak yang di isi pasir dan anyaman bambu agar air tidak meluap dan masuk ke pumukiman penduduk.

Kapolsek Lumajang Kota Iptu Andrie Setyo Wibowo, S.H., mengatakan, warga kelurahan Rogotrunan di bantu TNI dan Personel Polsek Lumajang Kota, bekerja ekstra keras untuk membuat tanggul darurat dengan cara gotong royong, agar aktivitas warga tersebut tetap lancar," ujarnya.

Pembuatan tanggul atau sementara ini sambil menunggu keputusan dari Pemerintah yang akan memperbaiki tanggul, beberapa waktu mendatang.

"Untuk diketaui, bencana banjir susulan terjadi di wilayah kabupaten Lumajang . menyebabkan beberapa tanggul di bantara sungai asem terkikis, akibat diterjang banjir lahar dingin.

Post a Comment

0 Comments