Plt Bupati Hadiri Peresmian Wisata Bukit Badean



--Untuk memulihkan sektor wisata , Plt Bupati Jember Drs. KH. Abd Muqit Arief menghadiri peresmian Wisata Bukit Badean yang berada di Dusun Karang Pakel, Desa Badean, Kecamatan Bangsalsari dengan tema Gerakan Bersih Indonesia Sehat dan Aman (BISA), rabu (14/10/2020).


Dalam sambutanya Muqit Arief menyampaikan, dimasa pandemi yang paling terdampak salah satunya di sektor pariwisata. " Beberapa Daerah yang mengandalkan sektor pariwisata benar-benar mengalami pukulan yang cukup telak karena sangat berpengaruh terhadap tenaga kerja serta pendapatan masyarakat karena berkurangnya pengunjung, " ungkapnya.



Namun demikian, langkah-langkah atau upaya untuk meningkatkan kembali di sektor pariwisata memang harus diimplementasikan guna menggerakkan roda ekonomi.


Perlu kita ketahui bersama bahwa, pada saat ini Kementrian Pariwisata dan Ekonomi kreatif bersama Komisi X DPR-RI telah mencanangkan gerakan Bersih Indah Sehat dan Aman (BISA) di Wilayah. Ini merupakan upaya menyiapkan Destinasi Wisata serta para pelaku Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di sekitar lokasi untuk beradaptasi dengan kebiasaan baru menuju masyarakat yang produktif dan aman di era covid-19 sesuai kesehatan dan sanitasi yang baik.



Untuk itu, dengan gerakan desain ini kita juga akan mengubah gaya hidup masyarakat. " Dulu kita berwisata itu bebas tetapi sekarang ketika kita datang ke tempat wisata di pintu masuk sudah tersedia tempat cuci tangan kemudian memakai masker juga jaga jarak .


Selamat datang dan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam gerakan BISA ini, saya berharap Kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya dalam meningkatkan kebersihan keindahan kesehatan dan keamanan di Daerah Destinasi wisata terutama yang ada di Kabupaten Jember, terang Muqit Arief.


Wisata Bukit Badean tersebut dibuka langsung oleh Dirjen Pengendalian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Hasan Abut di dampingi Komisi X DPR-RI Muhamad Nur  Purnamasidi. Hadir pula Muspika Kecamatan Bangsalsari beserta Kades Badean.

Post a Comment

0 Comments